red-bull-racing-rb12-frontMONTE CARLO– Red Bull Racing membuat ketar ketir Mercedes AMG Petronas jelang seri keenam Formula 1 (F1) GP Monaco di Sirkuit Monte Carlo, Minggu (29/5/2016). Pasalnya, pebalap Red Bull, Daniel Ricciardo tampil impresif dalam sesi latihan bebas kedua, Kamis (26/5/2016) malam WIB. Tandem Max Verstappen itu mencatat waktu kinclong, 1 menit 14,607 detik.

Raihan waktu tersebut mem­bawa Ricciardo menempati po­sisi teratas dalam latihan bebas kedua GP Monaco. Sementara posisi kedua dan ketiga ditem­pati oleh duo pembalap Tim Mercedes, Lewis Hamilton dan Nico Rosberg.

BACA JUGA :  Simak Jadwal Pertandingan Tim Merah Putih di Asian Games 2022 Hari Ini

Keunggulan Ricciardo itu berbuah decak kagum dari Rosberg yang mengaku dirinya dan Tim Mercedes akan bekerja keras untuk tampil impresif di sesi kualifikasi GP Monaco, Sabtu (28/5/2016) malam WIB.

“Jika hari ini adalah kualifikasi, mereka sudah berada di depan kami. Jadi tentu saja, kami harus mencari cara untuk menyaingi mereka dan itu ti­dak akan mudah,” tutur Rosberg, se­bagaimana dikutip dari Motorsport, Ju­mat (27/5/2016).

BACA JUGA :  Jadwal Indonesia vs Uzbekistan di Babak 16 Besar Asian Games 2022

Sebelumnya, Hamilton dan Rosberg mendominasi latihan bebas pertama den­gan mengisi posisi terdepan. Namun, pada kesempatan kedua, Ricciardo menggeber RB12 miliknya dengan menjadi yang ter­cepat di sesi terakhir.