“Mesin ini dilengkapi dengan variable turbin technology DiCOR. Variable ini memungkinkan pengendara tidak menginjak pedal gas terlalu dalam sehingga bisa lebih irit. Karena sistem ini untuk menggerakan sirip variable-nya, kita menggunakan vakum yang dikontrol ACCU disesuaikan dengan kebutuhan mesin. Sehingga tidak ada kehilangan torsi, tenaga akan terasa sejak di rpm 1.000,” katanya.

Arief juga mengatakan Tata Xenon XT menjadi kendaraan yang tangguh, dan memiliki berbagai fitur menarik.

“Mobil ini lebih mengarah untuk para pengusaha perkebunan, pertambangan, pemerintah, migas. Karena Tata Xenon XT sangat bertenaga, mobil ini akan memiliki tenaga yang stabil sejak 1.500-3.000 rpm,” katanya.(Yuska Apitya/dtk)

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================