Selanjutnya, jika level Reservoir Rancamaya sudah mencapai 120 cm, petugas akan mengoperasikan pompa di sekitar Harjasari. Tujuannya untuk membantu pengaliran di wilayah Harjasari, Bojongnangka, Ciawi, Wangun, dan sekitarnya.

Ade menambahan, petugas Sub Bagian Pengaliran dan Jaringan siaga di tiga titik pembuangan udara yaitu di Jalan Rulita, Wangun, dan Tajur untuk mempermudah pengaturan air di wilayah-wilayah itu.

BACA JUGA :  Penderita Autoimun Harus Hindari 5 Makanan Ini!

“Biasanya, 1-2 setelah air dialirkan ke Reservoir Rancamaya, pasokan air ke pelanggan sudah pulih 60 persen. Hari 3-4 sudah 100 persen,” kata Ade.

Pihaknya menyampaikan permohonan maaf kepada pelanggan atas terjadinya gangguan pelayanan ini. “Gangguan ini di luar kehendak kita. Tapi PDAM berupaya maksimal agar pasokan air ke pelanggan bisa normal secapat-cepatnya,” kata Ade.

Untuk membantu kebutuhan air bersih, PDAM telah menyiagakan armada tangki yang telah bergerak sejak Rabu (20/9/2017) sore. “Sesuai permintaan pelanggan, tangki sudah bergerak ke perumahan MBR, Griya Katulampa, Tajur, dan sebagainya,” jelas Ade.

BACA JUGA :  Kecelakaan Maut, KA Siliwangi Tabrak Motor di Sukabumi, Pasutri Tewas

Dia mengimbau para pelanggan bersabar hingga pasokan air kembali normal. Pun saat pengiriman tangki, mengingat tingginya permintaan dan keterbatasan armada.(Yuska Apitya)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================