MEGAMENDUNG TODAY – Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor meminta para pelaksana pengerjaan proyek pembangunan yang sudah menyelesaikan pekerjaannya agar segera mempersiapkan administrasi untuk penagihan pembayaran yang belum dibayarkan. Hal tersebut ditegaskan Adang ketika meninjau beberapa proyek pengerjaan infrastruktur di Kecamatan Megamendung dan Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor.

“Saya tugaskan kepada seluruh PPK, agar segera mendorong para pelaksana yang pengerjaannya sudah selesai untuk mencairkan pembayaran,” ujar Adang, Minggu (27/11/2017).

BACA JUGA :  Terlalu Banyak Konsumi Teh Lemon Ternyata Miliki Efek Samping, Simak Ini

Menurut Adang, pencairan yang dilakukan para pelaksana bertujuan agar anggaran yang dikelola oleh Dinas PUPR Kabupaten Bogor dapat terserap dan menghindari silpa pada tahun anggaran 2017 ini. “Jangan sampai pengerjaan telah tuntas, akan tetapi secara administrasi duitnya masih mengendap,” terang Adang.

BACA JUGA :  Oknum Polisi Tega Cabuli Anak Tiri di Surabaya Berkali-Kali

Ditambahkan Adang, dirinya memerintahkan kepada UPT PUPR untuk selalu mengontrol dan mengendalikan pengerjaan proyek infrastruktur agar pengerjaannya sesuai dengan waktu pelaksanaan, agar jangan sampai terjadi pemutusan kontrak akibat wanprestasi.

============================================================
============================================================
============================================================