CIBINONG TODAY – Pendaftaran Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak 2019 di Kabupaten Bogor November mendatang, akan dibuka tanggal 25 Agustus. Saat ini, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) tengah fokus membentuk panitia Pilkades.

BACA JUGA :  Ini Lokasi SIM Keliling di Kota Bogor, Rabu 27 Maret 2024

“Pembentukan panitia Pilkades akan dilakukan hingga 16 Agustus untuk kemudian dilakukan penyusunan jadwal dan penyusunan pengesahan anggaran,” ujar Kepala DPMD Kabupaten Bogor Deni Ardiana, Kamis (8/8/2019).

Untuk peserta sendiri, Deni menyebut minimal pendaftar Pilkades itu dua orang. Jika kurang dari itu, maka waktu pendaftaran akan diperpanjang.

BACA JUGA :  Hidangan Kreasi yang Lezat dengan Brownies Kurma Kukus

“Kalau cuma satu kita perpanjang pendaftaran. Minimal 2 orang, dan maksimal 5 orang peserta,” ungkap Deni.

============================================================
============================================================
============================================================