CIBINONG TODAY – Pemerintah Kabupaten Bogor mencatat ada satu pasien baru positif terinfeksi virus Corona, sehingga jumlah keseluruhannya menjadi 14 orang.

“Data malam ini, total ada 14 kasus positif Covid-19, dua di antaranya sudah sembuh dan satu meninggal,” kata Bupati Bogor Ade Yasin melalui keterangan tertulisnya, Rabu (1/4/2020) malam.

BACA JUGA :  Pj Wali Kota Bogor Pimpin Apel Perdana, Ini Arahan Hery Antasari ke ASN

Menurutnya, dua satu pasien baru itu adalah seorang laki-laki berusia 60 Tahun dan berdomisili di Kecamatan Ciomas.

Selain itu, Pemkab Bogor juga mencatat ada 307 orang dalam pemantauan (ODP), 157 di antaranya sudah selesai dipantau dan 151 pasien dalam pengawasan (PDP), 61 di antaranya sudah selesai diawasi.

BACA JUGA :  Minum Air Jahe Setiap Hari, Apa Sih Manfaatnya? Simak Ini

Untuk Diketahui, jumlah ODP di Kabupaten Bogor saat ini menurun menjadi 307 orang dari sebelumnya tercatat 371 orang. Sedangkan angka PDP naik sebanyak 151 dari sebelumnya 122 orang.

Dengan begitu, Ade mengimbau agar tetap waspada dan selalu menjaga kebersihan diri dan jindari keramaian. (Bambang Supriyadi)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================