BOGOR-TODAY COM, BOGOR – Modifikasi dalam dunia otomotif sudah lumrah dilakukan oleh pecintanya. Modifikasi kendaraan merupakan seni dalam dunia otomotif.

Salah satu kendaraan yang seringkali dimodifikasi adalah sepeda motor. Akun media sosial Instagram talkshow_ngakak mengunggah video sepeda motor dengan modifikasi stang yang unik.

Seperti yang dilihat bogor-today.com, Senin (13/6/2022), rekaman video diambil oleh seorang penumpang mobil yang kebetulan sedang melewati jalan sama. Perhatian penumpang mobil ini tertuju pada pengendara sepeda motor yang berada di sisi kiri jalan.

BACA JUGA :  Kota Bogor Raih 2 Penghargaan Lomba Video Penanggulangan TBC dari Kemenkes

Pengendara sepeda motor itu berboncengan dua orang. Hal yang menarik perhatian penumpang mobil tersebut adalah modifikasi sepeda motor yang dikendarai dua orang tadi.

Pasalnya bagian stang sepeda motor ini dimodifikasi total hingga tidak tampak yang asli. Stang sepeda motor itu serupa dengan stang pada mobil.

Stangnya bukan lagi memanjang ke samping seperti di sepeda motor umumnya. Stang sepeda motor berwarna hijau dan merah muda tersebut berbentuk lingkaran.

Pria pengendara sepeda motor ini dengan santai melajukan kendaraan roda duanya. Ia tidak menampakkan kesulitan berarti mengemudikan sepeda motor dengan stang lingkaran.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Senin 6 Mei 2024

Sepeda motornya pun melaju dengan seimbang tanpa terpengaruhi oleh modifikasi stang jadi bentuk lingkaran. Uniknya bagian stang lingkaran sepeda motor itu tidak memiliki tarikan gas mengendalikan mesin.

Alhasil, menimbulkan pertanyaan cara kerja dari stang sepeda motor yang berbentuk lingkaran. Ditaruh dimanakah tarikan gas untuk mengendalikan mesin sepeda motor. Kalian ada yang tahu dimana letak tarikan gasnya? (*)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================