Temui Ketua Kwarcab, SAKOCAB SPN Paparkan Program

BOGOR-TODAY.COM – Gerakan Pramuka Satuan Komunitas Cabang Sekawan Persada Nusantara (SAKOCAB SPN) melakukan audiensi dengan Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim yang juga Ketua Kwarcab Gerakan  Pramuka Kota Bogor di Paseban Narayana, Balai Kota Bogor, Senin (7/8/2023).

Dalam pertemuan tersebut, Ketua SAKOCAB SPN Kota Bogor, Supendri yang hadir didampingi Sekretaris Kwarcab Pramuka Kota Bogor, Nurnawaly dan jajaran panitia giat Hari Pramuka.

Kepada Dedie, Supendri menyampaikan sejak secara resmi pada 19 Juni 2023 dilantik, dirinya mengenalkan SAKOCAB SPN Kota Bogor serta menyampaikan laporan tentang pengurus dan program kerja ke depan maupun yang sudah berjalan.

BACA JUGA :  Wilayah Garut Diguncang Gempa M 6,5, Getaran Terasa Hingga Bogor

Kepada SAKOCAB SPN, Dedie Rachim berharap agar kolaborasi dan sinergitas dengan Kwarcab Pramuka Kota Bogor lebih ditingkatkan lagi, termasuk program dan kegiatan SAKOCAB SPN.

Diantaranya yang telah dilaksanakan adalah kegiatan terkait lingkungan hidup berupa perawatan terumbu karang dan kegiatan pengibaran bendera merah putih ukuran 20 X 30 meter di Pantai Carita.

BACA JUGA :  Manokwari Selatan Papua Barat Diguncang Gempa Terkini M4,3

“Semoga ke depan anggota pramuka Kwarcab Kota Bogor bisa dilibatkan,” ungkap Dedie.

SAKOCAB SPN Kota Bogor merupakan tindak lanjut dari Peraturan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Nomor 12 Tahun 2010 tentang Satuan Komunitas (SAKO) yang mana secara resmi dilantik pada tahun 2013 sesuai dengan regulasi tersebut.

============================================================
============================================================
============================================================