BOGOR-TODAY.COM – Perusahaan teknologi tengah berlomba-lomba menghadirkan berbagai aplikasi atau fitur yang berbasis Artificial Intelligence (AI), Google pun tak mau ketinggalan untuk berinovasi dengan menghadirkan chatbot yang dijuluki Bard AI.

Bard AI diluncurkan untuk menunjang kehidupan manusia. Raksasa Mountain View, Amerika Serikat (AS) ini, terus mengembangkan teknologi chatbot tersebut, yang meliputi pengenalan bahasa dan wilayah.

Dan baru saja Google meluncurkan banyak fitur pada Bard AI-nya. Berikut ini penjelasan lengkap mengenai Bard AI.

Apa itu Google Bard AI?

Chatbot bard adalah sebuah program AI yang berbasiskan model bahasa besar atau large language model (LLM) bernama LaMDA (Language Model for Dialogue Applications) yang dibuat oleh Google sendiri.

LLM adalah algoritma yang dapat melakukan berbagai tugas pemrosesan bahasa alami. Disebut large karena menggunakan transformator dengan kumpulan data yang sangat besar untuk mengenali, menerjemahkan, memprediksi, atau menghasilkan teks dan konten lainnya. Sebagai sebuah LLM, LaMDA bisa memprediksi kata hanya dengan analisis teks dari data.

BACA JUGA :  Diduga Punya Masalah Disekolah, Siswa SMK di Gunungsitoli Nekat Gantung Diri

Tidak seperti mesin pencari Google, Bard AI memiliki tampilan layaknya ruang obrolan atau chat yang memungkinkan pengguna untuk memberikan perintah, menerima teks, dan gambar secara akurat dan cepat.

Nah, baru-baru ini Bard AI menawarkan berbagai fitur baru yang lebih canggih dari versi sebelumnya. Apa saja? Berikut jajaran fitur barunya.

Deretan Fitur Baru Google Bard AI

Eksplor Teks dalam Berbagai Format

Sekarang, Bard AI bisa menghasilkan teks dalam berbagai format, termasuk PDF, Word, dan HTML. Hal ini tentunya sangat memudahkan penggunanya dalam mengerjakan tugasnya, misalnya Anda bisa mengeksplor file HTML dari halaman situs web untuk dirangkum Bard AI. Ini tentunya merupakan cara terbaik untuk mendapatkan inti artikel yang panjang dan rumit. Selain itu, Anda juga bisa mengatur panjang dan tingkat detail ringkasan sesuai kebutuhan.

BACA JUGA :  Rumah dan Mesjid di Sukabumi Alami Rusak usai Diguncang Gempa Garut Magnitudo 6,5

Bisa Membaca Gambar

Meskipun Bard AI bukalah multimodal seperti ChatGPT-4 milik OpenAI. Chatbot Google itu kini dapat membaca gambar dengan cerdas dan menanggapinya. Hal ini bisa terjadi karena Bard AI terintegrasi langsung dengan Google Lens. Integrasi ini memungkinkannya membaca semua jenis gambar dan juga bisa langsung menanggapinya.

Generator Gambar dengan Adobe Firefly

Adobe Firefly adalah keluarga model AI generatif kreatif yang bisa menghasilkan gambar dengan kualitas tinggi dengan cepat hanya melalui kata sesuai permintaan penggunanya. Tetapi, fitur ini belum tersedia di dalam chatbot, sehingga untuk memudahkan pengguna, perusahaan akan segera mengintegrasikan model Adobe Firefly langsung ke Bard AI.

============================================================
============================================================
============================================================