Warga Kebumen Geger, 2 Hiu Tutul Sepanjang 6 Meter Mati Terdampar di Pantai Cemara Sewu

Warga Kebumen Geger, 2 Hiu Tutul Sepanjang 6 Meter Mati Terdampar di Pantai Cemara Sewu

BOGOR-TODAY.COM – Sebanyak dua hiu tutul ditemukan mati terdampar di Pantai Cemara Sewu, Desa Karangrejo, Kecamatan Petanahan, Kabupaten Kebumen. Hiu tutul ini ditemukan oleh seorang pemancing, Selasa (31/10/2023).

Warga setempat dan berwisata di objek wisata Desa Karangrejo pun ramai melihat hiu seberat 2 ton dan panjang 6 meter tersebut. Banyak warga yang mengabadikan hiu tersebut untuk berfoto selfi.

BACA JUGA :  Tingkatkan Ingatan dengan 5 Cemilan Sehat Ini, Nomor 4 Sering Dikonsumsi

Berselang dua jam kemudian, hiu kembali ditemukan di pantai Desa Waluyorejo, Kecamatan Puring yang berjarak sekitar 5 km dari penemuan hiu di Pantai Cemara Sewu.

“Hiu dengan berat 2 ton dan panjang 6,6 meter ini ditemukan dalam kondisi mati dan terdampar di pinggir pantai,” kata Anggit Sumanto, anggota unit konservasi SAR Elang.

============================================================
============================================================
============================================================