Diduga Tabung Gas Meledak, Kebakaran Hanguskan 6 Bangunan di Ambon

Kebakaran Hanguskan Bangunan di Ambon (Dok. Polresta Pulau Ambon)

BOGOR-TODAY.COM – Telah terjadi kebakaran yang menghanguskan sebanyak 6 bangunan di Kota Ambon, Provinsi Maluku. Dalam insiden mengakibatkan pedagang gorengan, Ahmad Rian Afriendi (24) mengalami luka bakar.

Kasi Humas Polresta Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease Ipda Janete S Luhukay mengatakan, kebakaran tersebut  hangus terbakar akibat ledakan tabung gas dari gerobak penjual gorengan.

Kebakaran diduga gegara ledakan tabung gas dari minyak pompa gerobak penjual gorengan,” katanya, pada Rabu (13/3/2024).

BACA JUGA :  Tega, Suami di Tuban Cekik Istri hingga Tewas, Diduga usai Cekcok

Kebakaran itu terjadi di kawasan Bundaran Patung Leimena RT 05/RW 02, Desa Poka, Kecamatan Teluk Ambon, Rabu (13/3) sore. Sebelum kebakaran, sempat terdengar bunyi ledakan keras dari gerobak penjual gorengan.

“Dari kejadian itu, kobaran api lalu menjalar dan membakar bangunan bengkel las lebih awal. Kemudian secara berurutan membakar bangunan lainnya dan lima sepeda motor,” jelasnya.

BACA JUGA :  Bantu Turunkan Berat Badan dengan Rutin Minum Jus Apel, Benarkah? Simak Ini

“Sedangkan penjual gorengan (Ahmad Rian) alami kebakaran di sekujur tubuhnya. Tapi cepat dipadamkan oleh warga setempat,” sambungnya.

Janete menjelaskan, bangunan yang terbakar itu terdiri dari 2 rumah warga. Sementara empat sisanya merupakan bangunan toko parfum, warung bakso, warung nasi goreng dan bengkel las.

============================================================
============================================================
============================================================