Erspo Rilis Jersey Baru Timnas Indonesia

Peluncuran Jersey Baru Timnas Indonesia. (PSSI)

BOGOR-TODAY.COM – Timnas Indonesia resmi memiliki pakaian tempur baru atau jersey setelah Erspo meluncurkannya di Jakarta, pada Senin (18/3/2024).

Ketua Umum PSSI Erick Thohir, beserta Wakil Ketua Umum Zainudin Amali dan Ratu Tisha dan jajaran Komite Eksekutif PSSI hadir antara lain Arya Sinulingga, Sumardji, Muhammad, Eko Setyawan, Endri Erawan, dan Sekretaris Jenderal Yunus Nusi.

BACA JUGA :  Selalu Ingin BAB Setelah Minum Kopi? Ini Dia Penyebabnya

Erspo menerbitkan dua warna jersey yang nantinya dipakai pemain timnas Indonesia untuk bertanding.

Jersey kandang masih tetap berwarna merah dengan list putih di kerah dan lengan.

Untuk jersey tandang, Erspo meluncurkan warna putih dengan list merah di kerah dan lengan.

Erspo juga meluncurkan jersey training, jaket, sweater, dan celana yang bisa dipakai pemain timnas Indonesia.

BACA JUGA :  Tingkatkan Ingatan dengan 5 Cemilan Sehat Ini, Nomor 4 Sering Dikonsumsi

Yang menarik dalam jersey kandang dan tandang ini berada di logo Garuda.

Terpantau, Erspo memberikan elemen perisai untuk melindungi logo Garuda.

Adapun, jersey timnas Indonesia saat ini terinspirasi saat skuad Garuda menang melawan Jepang pada 1981.***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================