JAKARTA TODAY – Kekerasan sejumlah oknum dengan mengatasnamakan agama terjadi di New Delhi, India. Setidaknya ada 27 orang meninggal dan ratusan lainnya luka-luka dalam konflik antaragama di kota New Delhi.

Menag Fachrul Razi prihatin dan mengecam keras peristiwa kekerasan atas nama agama tersebut. Fachrul mengimbau agar umat beragama di India tidak merusak nilai kemanusiaan atas nama agama.

BACA JUGA :  Obati Sakit Pinggang dengan 5 Air Rebusan Ini, Musah Dibuat

“Tidak ada ajaran agama manapun yang membenarkan tindakan kekerasan, apa pun motifnya. Memuliakan nilai kemanusiaan adalah esensi ajaran semua agama,” kata Fachrul, Jumat (28/2/2020).

Fachrul meyakini tindakan kekerasan oleh sekelompok umat Hindu di India tidak menggambarkan ajaran agama Hindu sendiri, melainkan akibat adanya pemahaman ekstrem atas ajaran agamanya.

BACA JUGA :  Menu Sarapan dengan Omelet Keju yang Praktis dan Lezat

“Tindakan kekerasan itu sangat tidak berperikemanusiaan dan bertentangan dengan nilai-nilai agama,” tuturnya.

============================================================
============================================================
============================================================