“Mereka kami sekolahkan khusus specialis penyakit jantung, kemudian mereka kembali dengan skill yang lebih berkualitas dalam memeberikan pelayanan kesehatan jantung kepada masyarakat Kabupaten Bogor,” ujar bupati.

Sementara itu, Dirut RSUD Ciawi, Hesti Iswandari mengatakan, kehadiran fasilitas layanan medis Cathlab di RSUD Ciawi hal itu dilakukan guna mempermudah masyarakat untuk mendapatkan layanan kesehatan jantung. Selain dilengkapi peralatan lengkap dan steril pihaknya juga menyediakan para tenaga medis yang berkualitas dan handal.

BACA JUGA :  Maraknya Kasus Pencurian Hewan Ternak Resahkan Warga Kecamatan Leuwisadeng

“Optimalisasi SDM tenaga medis di RSUD Ciawi, kami juga rutin lakukan Simposium tujuannya sosialisasi pelayanan Kateterisasi jantung baru yang ada di RSUD Ciawi ini. Simposium diberikan khususnya kepada tenaga kesehatan mulai dari Puskesmas, Klinik, dan rumah sakit se-Kabupaten Bogor. Sehingga jika ada pasien yang mengalami masalah jantung bisa dirujuk ke RSUD Ciawi. Tuturnya.

BACA JUGA :  Tambah Daya Ingat dengan 5 Minuman Ini, Bikin Lebih Fokus dan Produktif

Hesti menambahkan, Simposium itu juga bertujuan agar seluruh tenaga medis di Kabupaten Bogor paham dalam menyikapi adanya penyakit jantung, sehingga kami lebih optimal dalam pelayanan.

“Alhamdulilah kami menjadi RSUD pertama yang memberikan pelayanan kesehatan jantung, ini amanah besar bagi kami, untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bogor,” tandasnya. (Firdaus)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================