Sementara, Pangdam III Siliwangi, Mayor Jendral TNI Nugroho Bumi Iriyanto mengapresiasi langkah Ade Yasin atas kepercayaan yang diberikan kepada pihak Kodam III Siliwangi melalui perjanjian kerjasama pembangunan jembatan rawayan (jembatan gantung, red) yang akan dibangun di berbagai daerah Kabupaten Bogor.

“Saya berharap penandatanganan perjanjian kerjasama ini menjadi momentum penting yang monumental dalam mengakselerasikan program pembangunan infrastruktur jembatan dan transportasi di wilayah Kabupaten Bogor,” tuturnya.

BACA JUGA :  Kecelakaan Maut, Pengendara Motor Perempuan Tewas usai Terjatuh di Cicurug Sukabumi

Terbukanya infrastruktur wilayah, sambung Nugroho dapat mendorong dalam meningkatkan kualitas kesejahteraan masyarakat Kabupaten Bogor, serta dapat menjadi potensi beragam dalam menguatkan ruang wilayah untuk kepentingan pertahanan darat di wilayah Kodam III Siliwangi.

Dengan demikian, pertahanan wilayah yang kuat akan berkontribusi terjaminnya pelaksanaan program pembangunan nasional di segala bidang kehidupan.

BACA JUGA :  Pemkot dan PN Bogor Kelas IA Perkuat Kelembagaan

“Kami akan berupaya mengerahkan segala sumber daya yang ada baik Sumber Daya Manusia (SDM), sarana dan prasarana, teknologi infrastruktur, serta pengalaman yang dimiliki berkaitan konstruksi rawayan untuk mewujudkan pembangunan jembatan dengan kualitas konstruksi yang terbaik,” imbuhnya. (B. Supriyadi).

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================