Korda Beraksi Kabupaten Bogor Yadi Suharyadi Dahroni, menyambut baik apa yang menjadi tugasnya, begitu juga kesiapan diutarakan Korda Kota Bogor Yadi Indra.

Suharyadi mengatakan, di Kabupaten Bogor memiliki 40 kecamatan, terbagi terbagi dalam 430 desa dan kelurahan.

“Sampai hari ini sudah 23 kecamatan kepengurusan di Kabupaten terbentuk, tinggal sisanya kita akan segera selesaikan,”kata Suharyadi.

Sementara, menurut Korda Beraksi Kota Bogor Yadi Indra mengatakan, dari target 3000 relawan tentu di Bogor akan tercapai, jika semua tim kepengurusan Kabupaten-Kota solid, kompak agar jaringan semakin menguat.

BACA JUGA :  Cari Wawasan Soal Perguruan Tinggi, Pelajar SMAN 10 Bogor Kunjungi UGM

“Kita yakin kepengurusan kabupaten dan kota akan kompak, bisa bekerjasama dengan maksimal, sehingga harapan bisa menghantarkan Bapak Anies menjadi Calon Presiden 2024 kedepan,” ucapnya.

Konsolidasi dalam rangka pembekalan dan penguatan kepada pengurus tim relawan di daerah baik Kabupaten juga Kota dihadiri 114 orang pengurus Se-Bogor Raya. Kegiatan berlangsung di Sekretariat Korda Kabupaten Bogor Jabar Beraksi, Bantar Jaya, Kecamatan Ranca Bungur, Kabupaten Bogor dengan tetap menerapkan protokol kesehatan super ketat.

Dalam kesempatan, Tim Pusat Beraksi memaparkan beberapa point’ penting di kepengurusan, diantaranya fokus pada penguatan jaringan relawan tingkat kecamatan, desa dan kelurahan, termasuk simpatisan relawan aktif. Disamping implementasi penyelarasan program Jaringan dengan berbagai jaringan ditingkat Nasional, wilayah maupun akar rumput.

BACA JUGA :  Penutupan Akses Jalan Oleh Plaza Jambu Dua, Pemkot Sebut Itu Jalan Umum

Selain menyosialisasikan program turun lapangan atau dengan kata lain, kunjungan, sowan, datang bersilaturahmi ke orang-orang terdekat, seperti saudara, kerabat, sanak dan keluarga. Tujuan, menyatukan visi, agar dapat turut serta memberi dukungan agar Anies Baswedan maju di pesta demokrasi Pilpres mendatang. (*)

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================