sepakbola
Tak hanya menyenangkan, ternyata main sepakbola memiliki segudang manfaat untuk tumbuh kembang anak. Foto : Freepik.com

BOGOR-TODAY.COM – Dear Bunda, sebaiknya jangan membentak anak jika ia pulang dengan baju dan sepatu yang kotor karena habis main sepakbola. Ayah dan Bunda harus tahu, ternyata main sepakbola tidak hanya menyenangkan, namun memiliki sederet manfaat untuk tumbuh kembang anak.

Apa saja manfaat main sepakbola untuk anak.

Sebagai gambaran bagi orangtua, berikut adalah beberapa manfaat bermain sepakbola bagi perkembangan anak.

sepakbola

2Membangun kepekaan sosial

Bermain dengan tim akan mengembangkan kemampuan anak untuk bekerja sama, berkomunikasi, dan berinteraksi dengan anak-anak lain.

Untuk memenangkan sebuah pertandingan sepakbola, seluruh tim harus berkomunikasi dan bekerja sama.

Posisi pemain sepak bola yang ada di lini belakang dan bertugas sebagai pertahanan harus membantu pemain tengah (gelandang) dan pemain depan (penyerang) saat menyerang ke gawang lawan.

Pada saat mereka mendapatkan serangan lawan, pemain depan atau lebih sering dikenal dengan striker harus membantu pemain belakang untuk membantu pertahanan.

Saat menggiring bola sampai bisa menjebol gawang lawan, hal ini membutuhkan komunikasi dan kepercayaan antara pemain.

Kerjasama ini mengembangkan kemampuan social anak. Anak-anak yang menyukai sepak bola akan lebih mudah mengembangkan rasa pecaya diri dan meningkatkan rasa sosial mereka.

BACA JUGA :  Malang, Kakek Sebatang Kara di Temanggung Ditemukan Tewas di Kandang Kambing

1Mengembangkan kepribadian baik

Permainan sepak bola sangat menekankan kerjasama tim secara keseluruhan, bukan hanya keahlian individu.

Itulah alasan kenapa permainan ini kurang disukai oleh anak-anak yang hanya menyukai olahraga atletik, seperti lari atau berenang. Aktivitas fisik ini mendorong kerjasama tim dan komunikasi antar pemain.

Hal ini membiarkan anak memahami kepribadian mereka dan menghubungkannya dengan kesuksesan tim dibandingkan hanya berpikir untuk mengungguli rekan satu tim.

Selain itu, latihan ini juga membentuk pribadi anak yang disiplin dan kreatif dalam memecahkan masalah.