WhatsApp
Ilustrasi/freepik.com

BOGOR-TODAY.COM – Sebagai bagian dari pembaruan iOS terbaru, WhatsApp memperkenalkan cara baru untuk masuk ke platform tersebut.

Sekarang, pengguna tidak perlu lagi menggunakan nomor ponsel; mereka dapat masuk dengan mudah menggunakan alamat email.

Meskipun Meta belum secara resmi mengumumkan perubahan ini, fitur login WhatsApp dengan email telah muncul di WABetaInfo, sebuah forum yang biasanya menjadi tempat pertama kali munculnya fitur-fitur baru yang sedang dalam pengembangan.

BACA JUGA :  Pemuda di Brebes Tewas Tenggelam di Sungai Nipon, Diduga Tak Bisa Berenang

Penggunaan metode login dengan email ini memberikan keuntungan terutama dalam situasi di mana pengguna tidak dapat mengakses layanan seluler, sehingga kode otentikasi tidak dapat dikirim melalui layanan pesan.

Meskipun fitur ini pertama kali terungkap pada awal November, aksesnya baru dapat diuji oleh sejumlah pengguna secara terbatas, seperti dilaporkan oleh TechRadar, Kamis (22/11/2023).

============================================================
============================================================
============================================================