Ravindra Sebut Rekomendasi Golkar 100 Persen Tunjuk JA Sebagai Calon Bupati Bogor

ravindra

BOGORTODAY.COM – Keberhasilan Jaro Ade (JA) dalam memenangkan Pilpres dan Pileg 2024 di Kabupaten Bogor tentunya menjadi parameter dalam perhelatan pemilihan Bupati Bogor September mendatang.

Terlebih, jauh sebelum pelaksanaan Pilpres dan Pileg, JA sudah mendapat restu bahkan rekomendasi dari ketua umum Partai Golkar Airlangga untuk ditugaskan maju menjadi calon Bupati Bogor.

“Saya nyatakan, 100 persen Partai Golkar mencalonkan Jaro Ade sebagai Calon Bupati (Cabup) Bogor periode 2024-2029,” ujar Ravindra Airlangga disela acara sosialisasi 4 pilar MPR RI, Minggu (10/3/2024).

BACA JUGA :  Jadwal Pemberangkatan dan Pemulangan Jemaah Haji Indonesia 2024, Simak Ini

Sosok Jaro Ade, kata Ravindra, sudah mengakar dan kontribusinya begitu besar kepada Partai Golkar, tentunya merupakam pilihan tepat Partai Golkar menunjuk JA jadi calon bupati Bogor.

“Saya minta, Partai Golkar maksimal dalam mendukung Jaro Ade sebagai Cabup Bogor, sampai JA menjadi Bupati Bogor periode 2025 – 2029,” tegasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Sekjend DPP Partai Golkar, Samsul Hidayat menegaskan bahwa DPP Partai Golkar sudah sangat jelas dan tegas memploting JA sebagai calon Bupati Bogor bukan Wakil Bupati (Wabup) Bogor.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Minggu 5 Mei 2024

Jaro Ade (JA) diberikan rekomendasi oleh Ketua Umum atau DPP Partai Golkar sebagai Cabup Bogor dan sampai saat ini tidak berubah” tegas Samsul Hidayat yang terpilih sebagai Anggota DPRD Jawa Barat pada Pileg 2024. ***

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================