Bertekad Wujudkan Bogor Bebas Stunting Lewat Berbagai Strategi

Stunting

BOGOR-TODAY.COM, BOGOR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor bertekad untuk mewujudkan Kabupaten Bogor bebas stunting dengan berbagai cara, salah satunya mampu menghindari persoalan yang dapat mempengaruhi anak lahir stunting. Hal ini ditegaskan Plt. Bupati Bogor, Iwan Setiawan, di Cibinong, Selasa (20/5/2020) lalu.

BACA JUGA :  Diduga jadi Korban Begal, Pasutri di Karawang Dinyatakan Hilang

Iwan Setiawan mengungkapkan, dalam rangka percepatan penurunan stunting di Kabupaten Bogor, dilakukan berbagai strategi konvergensi, baik intervensi gizi spesifik, maupun intervensi gizi sensitif, yang melibatkan berbagai stakeholder, dengan berbagai sumber pendanaan.

BACA JUGA :  Yakin Diusung Partai Gerindra, Aji Jaya Bintara Pede jadi Wali Kota Bogor

“Kami bertekad menjadikan Kabupaten Bogor bebas stunting. Intervensi gizi spesifik dan sensitif terus diupayakan dalam mendukung Bogor Bebas Stunting (Gobest), dengan Kabupaten Bogor bebas stunting, Jawa Barat pasti juara,” ungkap Iwan.

============================================================
============================================================
============================================================