Hampir 50 Persen Suara Yane Ardian Lenyap, Tim Pemenangan Minta Kejelasan KPU

Juru bicara Tim kampanye Yane Ardian, Toto Sugiarto saat memberikan keterangan kepada wartawan soal hilangnya suara Yane Ardian Calon Legislatif (Caleg) DPR RI Dapil 3 Jawa Barat di Pendopo 6, Kota Bogor. (Foto: Bogor-today.com)

BOGOR-TODAY.COM – Tim pemenangan calon anggota DPR RI dapil III Jawa Barat dari Partai Amanat Nasional (PAN), Yane Ardian, mempertanyakan hilangnya hampir 50 persen suara pemilihan legislatif (Pileg) 2024 dalam Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) KPU RI.

Meski begitu Yane diklaim memenangkan suara terbanyak di Kota Bogor, tetapi untuk suara Kota Bogor dan Kabupaten Cianjur Yane diposisi kedua.

Toto Sugiarto, Juru bicara Tim Pemenangan Yane Ardian, mengatakan telah menyampaikan beberapa poin penting mengenai situasi perolehan suara Yane Ardian, yang pertama adalah hasil penghitungan suara C1 internal sebesar 87,84 persen.

BACA JUGA :  Marsinah, Aktivis yang Tewas Misterius saat Perjuangkan Hak Buruh

Hasil tersebut setelah dilakukan perhitungan dari 2.559 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Kota Bogor dari 2.913 TPS yang ada..

“Ada 354 TPS yang belum terinput. Hasil internal Kota Bogor Teh Yane posisi pertama PAN untuk Jabar 3 total 22.791 suara. Posisi berikutnya PAN 20.818 suara yaitu Sekjen PAN Eddy Soeparno,” ungkap Toto, Selasa (20/2/2024).

BACA JUGA :  Todong Sajam, 2 Pengamen di Bandarlampung Coba Rampas Motor Warga

Menurut Toto, selisih suara internal PAN di Kota Bogor adalah 1.973 suara. Perolehan suara teh Yane paling banyak disumbangkan di wilayah Bogor Barat dengan 5.525 suara, disusul Bogor Utara dengan 4.859 suara.

============================================================
============================================================
============================================================