KOLABORASI ANTAR SEKOLAH AGAR PENDIDIKAN MAJU

Kolaborasi dilaksanakan untuk sekolah yang punya keunggulan untuk ditularkan kepada sekolah lain.

Memang selama ini sudah ada istilah sekolah model dan sekolah imbas. Sekolah Imbas adalah sekolah yang berada disekitar Sekolah Model, yang menjadi sasaran imbasan dari pengembangan sekolah model.

Maka harusnya wacana usulan penulis tentang program kolaborasi antar sekolah harus lebih berhasil, karena sekolah sudah berpengalaman saat menjadi sekolah model dan sekolah imbas.

Misal sekolah A punya keunggulan di bidang akademis, sedang sekolah B punya keunggulan di bidang olah raga.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Sabtu 4 Mei 2024

Maka kedua sekolah ini untuk mengadakan seperti workshop, seminar, study banding, tentang keunggulan akademis sekolah A dan tentang keunggulan olah raga sekolah B.

Bisa pertukaran pelajar atau guru antar sekolah, selama ini pertukaran pelajar justru ke luar negeri. Pertukaran pelajar antar negara saja bisa, apalagi ini pertukaran pelajar antar sekolah, pastilah lebih mudah terlaksana.

Dapat juga pertandingan olah raga persahabatan antar sekolah, pertandingan persahabatan antara 2 sekolah relatif aman.

BACA JUGA :  Sayur Lodeh Malaysia, Wajib Cobain Menu Lezat Ini Bikin Ketagihan

Yang rawan tawuran itu, jika ada turnamen olah raga yang melibatkan banyak sekolah, disitu pihak sekolah harus melibatkan pihak keopilisan.

Atau latihan bareng ekstrakurikuler Pramuka, Pasus, PMR, bela diri dan lain-lain.  Selamat berkolaborasi dengan sekolah terdekat atau bahkan sekolah yang jauh lokasinya.

Karena jaman sekarang, jarak tidak menjadikan kendala dalam berkolaborasi, semua fasilitas pendukung sudah tersedia. Jayalah Indonesiaku. ***

 

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================