Daftar 4 Gunung Berapi Aktif
Daftar Gunung Berapi Aktif di Indonesia yang Patut Diwaspadai.

BOGOR-TODAY.COM, BOGORErupsi yang dialami Gunung Semeru pada Sabtu (4/12/2021) lalu harus menjadi pertanda bagi semua pihak untuk meningkatkan kewaspadaan.

Melansir cnnindonesia.com, pakar Vulkanologi Universitas Gajah Mada (UGM), Herlan Darmawan, membeberkan daftar 4 gunung berapi aktif di Indonesia yang patut diwaspadai soal ancaman erupsi selain Gunung Semeru.

Herlan menyebut gunung api itu adalah Gunung Merapi di Jawa Tengah, Gunung Sinabung di Sumatera Selatan, Gunung Ile Lewotolok di Nusa Tenggara Timur, dan Gunung Ibu di Maluku Utara.

Gunung Api Level III (Siaga)

1. Gunung Merapi (Jawa Tengah dan Yogyakarta)

BACA JUGA :  Hilang Terseret Gelombang di Pantai Saba Gianyar, 2 Remaja Ditemukan Tewas

Gunung Merapi termasuk gunung berapi paling aktif di Indonesia. Karena itu masyarakat diimbau untuk tidak melakukan kegiatan apapun pada radius 3 kilometer dari puncak, sektor tenggara-barat daya sejauh maksimal 3 kilometer ke arah sungai Woro dan sejauh 5 kilometer ke arah sungai Gendol, Kuning, Boyong, Bedog, Krasak, Bebeng, dan Putih.

Pelaku wisata direkomendasikan tidak melakukan kegiatan pada daerah potensi bahaya dan bukaan kawah sejauh 5 km dari puncak Gunung Merapi.

2. Gunung Sinabung (Sumatera Utara)

Seperti Gunung Merapi, Gunung Sinabung juga memiliki keaktifan yang tinggi. Masyarakat dan pengunjung atau wisatawan agar tidak melakukan aktivitas pada desa-desa yang sudah direlokasi. Selain itu, lokasi di dalam radius radial 3 km dari puncak Gunung Sinabung, serta radius sektoral 5 km untuk sektor selatan-timur, dan 4 km untuk sektor timur-utara dan barat.

BACA JUGA :  Usai Pulang Mengaji, 4 Anak Tertimpa Tembok Roboh di Purwokerto, 1 Orang Tewas

3. Gunung Ili Lewotolok (Nusa Tenggara Timur)

Masyarakat di sekitar Gunung IIi Lewotolok serta pengunjung baik itu pendaki ataupun wisatawan direkomendasikan agar tidak melakukan aktivitas di dalam radius 3 kilometer dari puncak atau kawah Gunung Ili Lewotolok.

============================================================
============================================================
============================================================