penderita diabetes
Hati-hati, Penderita Diabetes Jangan Makan Ketupat Berlebihan. Foto : Ilustrasi ketupat.

BOGOR-TODAY.COM – Meski ketupat tampak seperti makanan yang sederhana, tapi ternyata penderita diabetes perlu berhati-hati saat mengonsumsinya jika ingin kadar gula darah tetap terkontrol.

Tak hanya soal ketupat, pengidap diabetes dianjurkan untuk selalu memperhatikan menu makanan yang dikonsumsi. Terutama, mengontrol asupan karbohidrat, kolesterol, dan jumlah total kalori yang masuk ke dalam tubuh.

Perlu disadari, makanan-makanan yang menyertai ketupat  yang biasanya makanan bersantan berpotensi menimbulkan masalah pada penyakit diabetes. Oleh karena itu, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika sedang mengonsumsi ketupat.

Melansir klikdokter.com, Minggu (24/4/2022) dr. Andika Widyatama meberikan tips makan ketupat untuk pengidap diabetes agar gula darah tetap terkendali.

BACA JUGA :  HALAL BIHALAL HANYA ADA DI INDONESIA DAN BANYAK MANFAATNYA

Pertama, hindari konsumsi lauk berlebih. Kapan pun momennya, batasi asupan makanan. Saat Lebaran atau momen khusus lainnya, makanlah ketupat dalam jumlah secukupnya dan tidak berlebihan. Sebaiknya, konsumsi hanya satu lauk ketika makan ketupat.

“Sebagai gambaran, sambal ati mengandung 116 kalori, rendang mengandung sekitar 195 kalori per 100 gram, dan opor ayam memiliki kalor lebih dari 150 per gram. Hindari makan ketupat bersama lebih dari satu jenis lauk pada satu waktu. Selain itu, sebaiknya pilih lauk yang tidak digoreng atau menggunakan tepung,” terang dr. Andika Widyatama.

Kemudian, kombinasikan beras putih dan beras merah untuk bahan ketupat. Bahan dasar ketupat adalah beras. Jika biasanya ketupat menggunakan beras putih, kini cobalah kombinasikan dengan beras merah. Beras merah memiliki indeks glikemik (IG) yang lebih rendah dibandingkan beras putih sehingga lebih tidak menyebabkan lonjakan kadar gula darah.

BACA JUGA :  Kecelakaan Maut di Bojonegoro, Truk Tangki Elpiji Tabrak Motor Tewaskan 3 Orang Sekeluarga

Indeks glikemik (IG) beras merah sekitar 50-55, sedangkan beras putih sekitar 56-68. Selain itu, beras merah memiliki kadar serat yang lebih tinggi sehingga dapat membuat perut kenyang lebih lama meskipun hanya makan dalam porsi sedikit. Jadi mencampur beras putih dengan beras merah bisa menjadi salah satu solusi.

============================================================
============================================================
============================================================