Lapak Barang Bekas
Lapak barang bekas di Kampung Kambing, Desa Karang Asem Timur, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor Citeureup diamuk si jago merah.

BOGOR-TODAY.COMLapak Barang Bekas di Citeureup, tepatnya di Kampung  Kambing, Desa Karang Asem Timur, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor diamuk si jago merah. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Kapolsek Citeureup, Kompol Yufrialdi mengatakan, kejadian tersebut diketahui oleh warga setempat yang melihat kobaran api di gudang itu.

“Kejadian terjadi sekitar pukul 18.45 WIB kemarin,” kata Yufrialdi, Senin (25/9/2023).

Ia menjelaskan, warga sekitar yang berada di lokasi langsung berupaya memadamkan api sebelum pemadam kebakaran datang. Lanjutnya, si jago merah baru berhasil dilumpuhkan setelah dua jam dilakukan pemadam dengan tujuh unit mobil damkar.

BACA JUGA :  DINAMIKA PILKADA KABUPATEN BOGOR KERING IDE DAN GAGASAN

“Api sendiri baru dapat dipadamkan setelah dua jam kemudian dengan tujuh unit mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan,” ucap Yufrialdi.

Kemudian, kata dia, kerugian yang ditaksir dari peristiwa kebakaran itu kurang lebih mencapai Rp 200 juta. Kendati demikian, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

BACA JUGA :  Pj. Bupati Bogor Bersama Danrem 061/SK Buka Pelaksanaan TMMD ke-120 di Wilayah Sukamakmur 

“Kerugian ditaksir sekitar Rp 200 juta. Tapi tidak sampai menelan korban jiwa hanya saja menyebabkan kerugian materil,” papar dia.

Hingga saat ini, pihak kepolisian masih melakukan pendalaman terkait penyebab peristiwa kebakaran tersebut terjadi.

“Saat ini masih kita lakukan pendalaman terkait penyebab kebakaran tersebut,” pungkasnya.*

Penulis : Mutia Dheza Cantika

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================