Banyak Laporan Jalan Rusak, DPUPR Kota Bogor Kerahkan 12 Tim Oranye dan Jack Hammer

“Insya Allah nanti di Maret itu kita ada penambahan alat untuk patching itu akan lebih maksimal 12 tim itu untuk bergerak lebih cepat,” ujarnya.

Penambahan alat kerja yang dimaksud Rena itu adalah Jack hammer untuk mendukung kinerja tim dalam perbaikan jalan.

BACA JUGA :  Disdukcapil Kota Bogor Berlakukan Antrean Daring Prima Antri, Ini Caranya

“Selama ini alat kita cuma dua, jadi cuma dua tim yang maksimal untuk patching, kita ada penambahan Jack hammer,” ucapnya.

Dengan demikian, ia berharap pada bulan Maret nanti “tim orange” dapat beroperasi secara maksimal dalam menangani perbaikan infrastruktur jalan di Kota Bogor.

BACA JUGA :  135 Pelaku UMKM di Kota Bogor Ikuti ‘UMKM Naik Kelas’

“Mereka setiap hari keliling, tapi kalau misalnya lokasi yang padat ya berarti mereka kerja lembur sampai malam. Insya allah di Maret timnya udah bisa maksimal,” pungkasnya.***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================