Kang Jaya Cup Mini Soccer Turnamen, Cegah Maraknya Kenakalan Remaja

Mini Soccer Turnamen Kang Jaya Cup.

BOGOR-TODAY.COM – Calon Wali Kota Bogor, Aji Jaya Bintara atau akrab disapa Kang Jaya, menggelar mini soccer turnamen di lapangan Samba Mini Soccer, Jalan KH Sholeh Iskandar, Cibadak, Tanah Sareal, Kota Bogor, pada Minggu (24/3/2024).

Mini soccer turnamen yang diikuti oleh 32 tim dari berbagai klub sepak bola di Bogor akan berlangsung selama sembilan hari kedepan dengan hadiah berupa uang tunai dengan total jutaan rupiah.

Kang Jaya, mengungkapkan bahwa tujuan utama dari Kang Jaya Cup mini soccer turnamen ini adalah untuk mempererat hubungan antara klub sepak bola di Bogor serta mencegah aksi kenakalan remaja, seperti tawuran dan lainnya.

BACA JUGA :  Penjaringan Bacawalkot Usai, Nasdem Kota Bogor Kirim 8 Nama ke Jabar

Dengan mayoritas peserta merupakan generasi muda, turnamen ini menjadi platform penting untuk menyalurkan minat dan energi positif mereka.

Kang Jaya berharap melalui turnamen ini, pemerintah dapat terbantu dalam mencegah kenakalan remaja yang semakin marak.

“Saya percaya sepak bola bukan hanya sebuah olahraga, tetapi juga alat untuk mempererat persaudaraan,” ujarnya.

Ketua Umum Nusantara Open ini menambahkan bahwa setelah pertandingan, mereka juga mengadakan buka puasa bersama sebagai upaya untuk mempererat tali persaudaraan antar pemain.

BACA JUGA :  Langkah PDBI Kota Bogor, Siapkan Seleksi Atlet di Porprov 2026 hingga Borong Medali Emas

Menurutnya, kegiatan serupa akan terus digelar, selain untuk mencegah kenakalan remaja, juga untuk menggali potensi generasi muda dan mendukung klub-klub Liga Indonesia, terutama PSB Bogor, yang menjadi klub favorit Kang Jaya.

Dengan kemampuannya dalam manajemen sepak bola, Kang Jaya berkomitmen untuk membantu PSB Bogor mencapai kembali prestasi tertinggi.***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================